LIWA,Garda21-SMAN 1 Liwa melangsungkan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), Sebanyak 326 Siswa siswi baru, ikuti MPLS di sekolah
Dari Pantauan awak media Garda21.com ini, suasana pada halaman sekolah Sangatlah Meriah, nampak siswa baru sangat antusias dalam mengikuti MPLS.
Wakil Kepala Sekolah (Wakase) Bidang Kesiswaan,SMAN 1 Liwa menjelaskan kegiatan MPLS tersebut siswa-siswi akan menerima beragam materi pembelajaran nantinya.
Ia mengatakan materi yang akan diterima oleh siswa-siswi, akan dibawakan langsung dari perwakilan Kodim dan perwakilan Polres lampung barat, dan kepala sekolah SMAN 1 Liwa
Adapun materi yang Akan diterima kata Darmawan, yakni materi tentang kurikulum, materi kesiswaan , Sarana dan Prasarana , serta Etika Dan Tata krama nantinya.
Darmawan selaku wakil kepala sekolah(wakase) juga berharap, siswa siswi yang baru kali ini bisa berprestasi di SMA N 1l Liwa, dan bisa mengeluarkan minat dan bakatnya, sebab SMA N 1 Liwa siap membina dan menggerakan siswa-siswi
Tak hanya menerima materi dalam kegiatan MPLS tersebut, siswa siswi juga dikenalkan bagaimana cara membentuk karakter yang lebih baik kedepan nya,berkualitas dan bermartabat kemudian hari ,yang di langsungkan oleh pihak sekolah,Tutup nya.(Yakub)
Penulis : Yakub