Menyambut HUT TNI ke 78, Polres Jombang Bersama Kodim 0814 Jombang menggelar Bakti Kesehatan

- Jurnalis

Rabu, 4 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jombang, Garda 21- Polres Jombang menggelar pengobatan gratis bagi warga di pedesaan. Bakti sosial ini dalam rangka menyambut HUT TNI ke-78 yang jatuh pada 5 Oktober 2023.

Bakti sosial digelar di 2 lokasi. Yaitu di Dusun Beweh, Desa Ngogri, Kecamatan Megaluh dan Desa Kesamben, Kecamatan Ngoro. Bakti sosial yang digelar Polres Jombang ini berupa pemeriksaan kesehatan dan pengobatan kepada masyarakat secara gratis.

Selain itu, warga yang kurang mampu juga diberikan bantuan taliasih dan paket sembako. Warga di lokasi itu pun tampak antusias menghadiri pengobatan gratis.

Acara tersebut dihadiri Kapolsek Megaluh AKP Wawan Parwoko yang mewakili Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi. Hadir juga Serka A Mufid mewakili Danramil Megaluh, Kasidokkes Polres Jombang Tri Asmorowati, Agus Lis Hartatik Kades Ngogri Beserta Perangkat Desa, Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Ngogri.

Sedangkan di Desa Kesamben, Kecamatan Ngoro dihadiri Kapolsek Ngoro AKP Subandrio, Kasidokkes Polres Jombang Tri Asmorowati, Kanit Lantas Polsek Ngoro Ipda Muzayin Nur, Kades Kesamben diwakili Sekdes Romli, Danramil yang diwakili Bati komsos Peltu Ismail. Juga dihadiri Babinsa Sertu Mujianto dan Bhabinkamtibmas Aipda Warjianto.

Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi mengatakan, kegiatan sosial ini merupakan bagian bentuk partisipasi Polri pada momen peringatan HUT TNI ke 78 tahun ini. Acara tersebut juga sebagai wujud nyata sinergitas TNI-Polri di Kota Santri.

“Ini merupakan bentuk soliditas Polri dan TNI dalam menjaga kedaulatan NKRI. Kami sampaikan bahwa TNI-Polri dimanapun berada termasuk di wilayah kabupaten Jombang sangat solid,” ujarnya, Rabu (04/10/2023).

Lebih lanjut, AKBP Eko Bagus selaku pimpinan Polres Jombang beserta staf dan polsek jajaran mengucapkan Dirgahayu TNI Ke 78 Tahun 2023, TNI Patriot NKRI : Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia maju.

Baca Juga  Diduga Pengecer Resmi Kios Pupuk Rizky Tani Jual Pupuk Bersubsidi Di Atas,Harga Eceran Tertinggi

“Semoga yang kami lakukan ini juga dapat bermanfaat untuk masyarakat. Semoga kita semua selalu diberikan kesehataan,” katanya.

AKBP Eko Bagus Riyadi mengajak kepada semua pihak khususnya warga Desa Ngogri Kecamatan Megaluh dan Desa Kesamben Kecamatan Ngoro untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif di wilayah Jombang.

“Kami juga mengajak seluruh warga untuk ikut serta menjaga kamtibmas di daerahnya masing-masing. Mari kita jaga sama-sama kota Jombang ini,” ucapnya.

Ia mengimbau kepada Warga Jombang yang mengetahui adanya kejadian tindak pidana maupun gangguan kamtibmas lainnya bisa melaporkan ke Kepolisian terdekat atau melalui Call Center Polres Jombang.

“Warga Jombang yang mengetahui adanya kejadian tindak pidana maupun gangguan kamtibmas lainnya serta pengaduan/keluhan tentang layanan Kepolisian bisa melaporkan melalui call center 110. Atau bisa menghubungi nomor call center Kandani 081323332022,” kata Kapolres.

Penulis : Julek

Berita Terkait

Mantan Kadis PUPR Pesisir Barat, Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Korupsi Proyek Jalan Marang-Kupang Ulu.
Satu Unit Rumah di Lumbok Seminung Hangus Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik.
SMK SEHAT INSAN PERJUANGAN MOJOAGUNG MENGGANDENG INSTITUT LEIMENA UNTUK PENGEMBANGAN LITERASI KEAGAMAAN LINTAS BUDAYA
Mantan Peratin Sukananti Kena Ciduk Polres Lambar di Jambi setelah 5 Tahun Buron
Pastikan Kamtibmas Aman dan Kondusif, Kapolres Jombang Pimpin Apel Pergeseran Personel ke TPS
Survei Rakata : Fauzi – Laras Unggul di Pilkada Pringsewu Lampung
Sri Handayani ( Kepala Desa ) Resmi Melantik Kasi Pemerintahan Desa Pundong
Lagi.!! Proyek Paving Blok Bermasalah Tanpa Papan Nama Diduga Proyek Siluman
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 02:55 WIB

Mantan Kadis PUPR Pesisir Barat, Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Korupsi Proyek Jalan Marang-Kupang Ulu.

Minggu, 1 Desember 2024 - 07:54 WIB

Satu Unit Rumah di Lumbok Seminung Hangus Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik.

Rabu, 27 November 2024 - 02:04 WIB

SMK SEHAT INSAN PERJUANGAN MOJOAGUNG MENGGANDENG INSTITUT LEIMENA UNTUK PENGEMBANGAN LITERASI KEAGAMAAN LINTAS BUDAYA

Selasa, 26 November 2024 - 10:10 WIB

Mantan Peratin Sukananti Kena Ciduk Polres Lambar di Jambi setelah 5 Tahun Buron

Senin, 25 November 2024 - 06:19 WIB

Pastikan Kamtibmas Aman dan Kondusif, Kapolres Jombang Pimpin Apel Pergeseran Personel ke TPS

Senin, 25 November 2024 - 01:21 WIB

Sri Handayani ( Kepala Desa ) Resmi Melantik Kasi Pemerintahan Desa Pundong

Jumat, 22 November 2024 - 14:54 WIB

Lagi.!! Proyek Paving Blok Bermasalah Tanpa Papan Nama Diduga Proyek Siluman

Jumat, 22 November 2024 - 10:21 WIB

PELATIHAN BASIC TRAUMA CARDIAC LIFE SUPPORT PPNI DPD JOMBANG DEMI MENINGKATKAN KOMPETENSI

Berita Terbaru