Wujudkan Swasembada Pangan, Polres Jombang Tanam Jagung di Lahan Kosong

- Jurnalis

Kamis, 7 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jombang, Garda 21 – Polres Jombang memanfaatkan lahan kosong seluas 12 Haktare (Ha) di Dusun Kedungbader, Desa Japanan, Mojowarno, untuk ditanami jagung. Kegiatan tersebut dalam rangka mewujudkan swasembada pangan.

Pemanfaatan lahan kosong untuk ditanami jagung ini merupakan Instruksi Kapolri serta atensi Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi untuk mendukung pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan. Sebagaimana program Astacita Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.

Aksi penanaman jagung dipimpin langsung Wakapolres Jombang Kompol Hari Kurniawan bersama ADM Perhutani, Aspers, PPL Pertanian, Kepala Desa Japanan dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH).

Wakapolres Jombang, mengatakan lahan milik perhutani seluas 12 Ha tersebut sebelumnya belum termanfaatkan secara maksimal. Untuk itu pihaknya turun tangan agar lahan lebih produktif dan memberikan hasil berupa bahan pangan.

“Ini adalah bentuk aksi nyata dari Polres Jombang untuk mendukung program ketahanan dan swasembada pangan Presiden Prabowo,” kata Kompol Hari Kurniawan, Rabu (6/11/2024).

Menurutnya, tanaman jagung tersebut nantinya bakan dirawat semaksimal mungkin sehingga dapat menghasilkan panen yang melimpah. “Dengan perawatan yang baik, Insyaallah akan menghasilkan yang baik pula,” jelasnya.

Kompol Hari menambahkan, pemanfaatan lahan kosong untuk produksi tanaman pangan secara massal dinilai akan efektif mendongkrak sistem ketahanan pangan nasional. Polres Jombang mendukung penuh kegiatan perekonomian masyarakat yang konsisten dalam penyediaan bahan pangan.

“Bahkan kami mendorong para Bhabinkamtibmas terjun langsung ke masyarakat untuk mendorong dan memotivasi agar mereka mau memanfaatkan lahan kosong untuk ditanami sayuran, buah-buahan atau yang lain. Hasilnya nanti pasti akan bermanfaat, minimal untuk pemiliknya,” jelasnya.

Lebih lanjut Wakapolres Jombang menuturkan, bahwa kegiatan itu tidak hanya fokus pada penanaman jagung, tetapi juga akan mengembangkan di bidang peternakan dan pupuk sesuai dengan potensi lahan yang ada.

Baca Juga  PEKAN OLAHRAGA PERAWAT KABUPATEN JOMBANG

Selain itu Polres Jombang juga melakukan budi daya tanaman yang lain. Harapannya, program itu dapat terus berlanjut dan menjadi bagian dari upaya berkelanjutan untuk mencapai ketahanan pangan.

“Melalui kegiatan ini, Polres Jombang menunjukkan komitmennya dalam mendukung program nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menjaga stabilitas ketahanan pangan nasional,” pungkasnya.

Penulis : Julek

Berita Terkait

Mantan Kadis PUPR Pesisir Barat, Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Korupsi Proyek Jalan Marang-Kupang Ulu.
Satu Unit Rumah di Lumbok Seminung Hangus Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik.
SMK SEHAT INSAN PERJUANGAN MOJOAGUNG MENGGANDENG INSTITUT LEIMENA UNTUK PENGEMBANGAN LITERASI KEAGAMAAN LINTAS BUDAYA
Mantan Peratin Sukananti Kena Ciduk Polres Lambar di Jambi setelah 5 Tahun Buron
Pastikan Kamtibmas Aman dan Kondusif, Kapolres Jombang Pimpin Apel Pergeseran Personel ke TPS
Survei Rakata : Fauzi – Laras Unggul di Pilkada Pringsewu Lampung
Sri Handayani ( Kepala Desa ) Resmi Melantik Kasi Pemerintahan Desa Pundong
Lagi.!! Proyek Paving Blok Bermasalah Tanpa Papan Nama Diduga Proyek Siluman
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 02:55 WIB

Mantan Kadis PUPR Pesisir Barat, Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Korupsi Proyek Jalan Marang-Kupang Ulu.

Minggu, 1 Desember 2024 - 07:54 WIB

Satu Unit Rumah di Lumbok Seminung Hangus Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik.

Rabu, 27 November 2024 - 02:04 WIB

SMK SEHAT INSAN PERJUANGAN MOJOAGUNG MENGGANDENG INSTITUT LEIMENA UNTUK PENGEMBANGAN LITERASI KEAGAMAAN LINTAS BUDAYA

Selasa, 26 November 2024 - 10:10 WIB

Mantan Peratin Sukananti Kena Ciduk Polres Lambar di Jambi setelah 5 Tahun Buron

Senin, 25 November 2024 - 06:19 WIB

Pastikan Kamtibmas Aman dan Kondusif, Kapolres Jombang Pimpin Apel Pergeseran Personel ke TPS

Senin, 25 November 2024 - 01:21 WIB

Sri Handayani ( Kepala Desa ) Resmi Melantik Kasi Pemerintahan Desa Pundong

Jumat, 22 November 2024 - 14:54 WIB

Lagi.!! Proyek Paving Blok Bermasalah Tanpa Papan Nama Diduga Proyek Siluman

Jumat, 22 November 2024 - 10:21 WIB

PELATIHAN BASIC TRAUMA CARDIAC LIFE SUPPORT PPNI DPD JOMBANG DEMI MENINGKATKAN KOMPETENSI

Berita Terbaru