Jombang, Garda 21 – Kantor Kecamatan Sumobito menggelar pelatihan MC yang menuai antusiasme warga, Kamis (7/9/2023). Kegiatan digelar di Balai Serbaguna Kantor Kecamatan dan diikuti sekitar 100 peserta dari berbagai elemen masyarakat Sumobito.
Materi pelatihan disampaikan Plt Camat Sumobito Muhdlor. Ia menjelaskan perbedaan MC dan protokoler serta tata cara menjadi MC yang baik.
“Ada beberapa jenis acara, masing-masing punya tata cara berbeda, disamping itu seorang protokoler harus paham tempat duduk tamu VIP”,ujar Muhdlor.
Antusiasme peserta terlihat dari perhatian para peserta saat mendengarkan arahan dari camat Sumobito. Selain perangkat desa dan warga, guru dari sejumlah sekolah di Sumobito turut meramaikan pelatihan.
Menurut salah seorang pendengar kemampuan public speaking dan MC sangat penting dikuasai guru. Ia berharap pelatihan ini bisa meningkatkan kepercayaan diri dan ketrampilan guru saat berbicara di depan umum.
Camat Muhdlor mengapresiasi antusiasme peserta dan berharap pelatihan bermanfaat untuk pengembangan potensi warga. Di harapkan Sumobito kini memiliki banyak bibit MC dan protokoler andal.
Penulis : Ringga