Jombang, Garda 21 – Kegembiraan menyelimuti Desa Rejoagung, Ploso, Jombang, saat perangkat desa yang baru dilantik pada hari Jumat, tanggal 24 November 2023, mengadakan tasyakuran. Acara tersebut dihadiri oleh masyarakat sekitar dan dimeriahkan dengan hiburan orkes Bolala yang berasal dari Kota Jombang, pada Sabtu Malam 2/12/2023.
Perangkat desa yang baru dilantik ini terdiri dari Kaur Kesra dan Kepala Dusun Ngelom. Mereka menerima pesan dan harapan yang diberikan oleh Kepala Desa Rejoagung agar dapat bekerja dengan maksimal sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya. Mereka juga diharapkan dapat beradaptasi dengan baik dengan masyarakat dan memberikan pelayanan yang lebih baik dari sebelumnya.
Para perangkat desa ini adalah sosok pemuda yang dipandang cocok untuk mengemban tugas tersebut. Mereka diharapkan dapat menjalankan tugas dengan jujur serta berperan aktif dalam membangun Desa Rejoagung, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang.
Pada acara tasyakuran ini, Kades Rejoagung, Sugeng Raharjo, juga mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Ploso yang telah memberikan izin untuk menghadirkan hiburan orkes ternama dari Jawa Timur, OM BOLALA. Acara tersebut disambut meriah oleh penonton dan masyarakat yang antusias untuk menikmati hiburan dalam rangka tasyakuran kedua perangkat desa yang baru dilantik.
Selain itu, kegiatan tasyakuran ini juga dihadiri oleh Camat Ploso, Tridoyo Purnomo, serta Forkopimcam, termasuk Danramil, anggota TNI, dan Bhabinkamtibmas setempat. Keberadaan mereka dalam acara ini menunjukkan dukungan dan komitmen pemerintah dan kepolisian dalam mendukung pembangunan dan kemajuan Desa Rejoagung.
Diharapkan dengan dilantiknya perangkat desa yang baru ini, Desa Rejoagung dapat terus berkembang dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. Semoga kerja keras dan dedikasi mereka dapat memberikan dampak positif bagi kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat setempat.
Penulis : Julek