4.500 Botol Miras Hasil Operasi Pekat Semeru 2024 di Jombang Dimusnahkan

- Jurnalis

Kamis, 4 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131072

Oplus_131072

Jombang, Garda 21- Polres Jombang memusnahkan 4.500 botol minuman keras (miras) hasil Operasi Pekat Semeru 2024. Ribuan botol miras berbagai jenis itu disita dari 25 penjual miras dari sejumlah wilayah di Jombang.

Pemusnahan barang bukti miras itu dipimpin langsung Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi, dengan disaksikan pejabat Forkopimda Jombang. Sebanyak 4.500 botol miras berbagai jenis dimusnahkan dengan cara digilas dengan kendaraan alat berat.

“Kegiatan pagi ini tentang pemusnahan barang bukti mirnuman keras. Ini merupakan barang bukti hasil Operasi Pekat Semeru 2024. Saya laporkan bahwa sebanyak 4.500 botol disita dari berbagai wilayah,” ujarnya saat pemusnahan miras di Polres Jombang, Rabu (03/04/2024).

Kasat Samapta Polres Jombang Iptu Aly Effendi menambahkan, 4.500 botol miras yang dimusnahkan itu hasil Operasi Pekat Semeru 2024 sejak tanggal 19 s/d 30 Maret. Selama 11 hari itu, Timsus Saber Miras yang dibentuk Kapolres Jombang berhasil merazia 25 lokasi perdagangan miras.

“Sudah ada 2 orang yang disidangkan. Pertama ibu Nanik, Cafe yang berlokasi dekat PLN Sentul kena denda Rp 18 juta dan 2 bulan kurungan. Dan yang satu atas nama RM Auliya Adi Kusuma kena denda Rp 2,5 juta,” ungkapnya.

Dikatakan Iptu Aly, Meskipun Operasi Pekat semeru 2024 telah berakhir, razia miras akan terus dilakukan selama bulan Ramadan ini. “Harapannya untuk menurunkan jumlah penjual dan peminum di Jombang,” pungkasnya.

Baca Juga  Kekosongan Perangkat Desa Selorejo Resmi Terisi Dengan Di Lantiknya Sulaiman Sebagai Kasi Pemerintahan 

Penulis : Julek

Berita Terkait

Peringati HPN 2025, Serikat Jurnalis Nusantara Kolaborasi dengan Organisasi Media di Jombang
Percobaan Pembegalan Oleh 8 Orang Dengan Membawa Sajam
Satreskrim polres Jombang Bekuk Pelaku Pemerkosaan dan Pembunuhan Sadis 
Waspadai Gejala Gagal Jantung, RSUD Jombang Siapkan Layanan Poli Jantung yang Cepat dan Profesional
Bupati Jombang Terpilih H Warsubi Terima Kunjungan Silaturahmi Kapolres
Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Pasba Ikuti Penanaman Padi Gogo di Lahan Perkebunan
PELANTIKAN KEPALA DUSUN SUKOREJO BERLANGSUNG KHIDMAT
Kapolres Jombang Memberikan Penghargaan kepada 24 Anggota Berprestasi
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 03:59 WIB

Peringati HPN 2025, Serikat Jurnalis Nusantara Kolaborasi dengan Organisasi Media di Jombang

Sabtu, 15 Februari 2025 - 00:53 WIB

Percobaan Pembegalan Oleh 8 Orang Dengan Membawa Sajam

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:28 WIB

Satreskrim polres Jombang Bekuk Pelaku Pemerkosaan dan Pembunuhan Sadis 

Selasa, 11 Februari 2025 - 06:39 WIB

Waspadai Gejala Gagal Jantung, RSUD Jombang Siapkan Layanan Poli Jantung yang Cepat dan Profesional

Rabu, 5 Februari 2025 - 21:59 WIB

Bupati Jombang Terpilih H Warsubi Terima Kunjungan Silaturahmi Kapolres

Rabu, 5 Februari 2025 - 03:11 WIB

PELANTIKAN KEPALA DUSUN SUKOREJO BERLANGSUNG KHIDMAT

Selasa, 4 Februari 2025 - 09:13 WIB

Kapolres Jombang Memberikan Penghargaan kepada 24 Anggota Berprestasi

Jumat, 31 Januari 2025 - 10:24 WIB

AWAK MEDIA ANTUSIAS DALAM PIRAMIDA BERSAMA KAPOLRES JOMBANG YANG BARU

Berita Terbaru

Berita

Percobaan Pembegalan Oleh 8 Orang Dengan Membawa Sajam

Sabtu, 15 Feb 2025 - 00:53 WIB