Kabupaten Jombang Kembali Meraih Penghargaan Kabupaten Layak Anak Kategori Nindya

- Jurnalis

Sabtu, 22 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jombang, Garda21 – Malam Penganugerahan Apresiasi Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) Tingkat Nasional Tahun 2023 yang diselenggarakan di Hotel Padma Semarang, Jawa Tengah pada Sabtu, (22/7/2023) malam, dihadiri Gubernur/ Bupati/Walikota se Indonesia.

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab, yang diwakili oleh Sumrambah, S.P, M.AP Wakil Bupati Jombang, juga hadir dan menerima penghargaan Kabupaten Layak Anak kategori Nindya. Penghargaan KLA diserahkan langsung oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak RI, Bintang Puspayoga.

Ungkapan rasa syukur dan terima kasih disampaikan oleh Sumrambah Wakil Bupati Jombang Jombang atas diraihnya kembali Penghargaan KLA Kategori Nindya. “Alhamdulillah, Kabupaten Jombang kembali menerima penghargaan Kabupaten Layak Anak kategori Nindya tahun ini. Tiga tahun berturut turut kita mampu mempertahankan KLA kategori Ninda. Semoga tahun depan Jombang meningkat menjadi KLA kategori Utama”, tuturnya.

“Terima kasih dan atas nama Pemerintah Kabupaten Jombang Saya menyampaikan ucapan selamat kepada masyarakat Kabupaten Jombang atas capaian prestasi ini. Sebab penghargaan dan apresiasi ini adalah hasil kerja bersama, sinergitas yang luar biasa antara Pemerintah Kabupaten Jombang yang telah bersama bersatu-padu dengan seluruh stakeholder, seluruh elemen masyarakat Kabupaten Jombang ditingkat Desa, Kecamatan dan Kabupaten, termasuk anak anak Kabupaten Jombang yang luar biasa”, pungkas Sumrambah Wakil Bupati Jombang usai menerima penghargaan.

KLA merupakan ajang apresiasi atas upaya Pemerintah Kabupaten/Kota bersama mitra pembangunan khususnya anak melalui forum anak dan kelompok anak lainnya untuk mewujudkan Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA).

KLA adalah Kabupaten/Kota dengan sistem pembangunan yang menjamin pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak yang dilakukan secara terencana, menyeluruh, dan berkelanjutan.

Sementara itu, dr. Puji Umbaran Kepala Dinas PPKB PPPA Kabupaten Jombang menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Jombang berdasarkan evaluasi KLA yang telah dilakukan melalui mekanisme evaluasi mandiri, verifikasi administrasi sampai ke tahap pembuktian melalui verifikasi lapangan hybrid dan verifikasi lapangan langsung berhasil mendapatkan apresiasi kategori Nindya. Evaluasi KLA ini dilakukan dengan melibatkan Kementerian Lembaga terkait, Pakar Anak, Perguruan tinggi dan mendengarkan suara anak atau aspirasi anak terhadap pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak di wilayah Kabupaten Jombang.

Baca Juga  Empat Kepala Desa Melantik Perangkat Desa Di Pendopo Balai Desa Daditunggal

“Evaluasi dilakukan untuk mengukur capaian kinerja pelaksanaan 24 indikator yang telah ditetapkan. Penghargaan KLA terdiri dari 5 peringkat, yaitu: Pratama, Madya, Nindya, Utama dan KLA. Sebagaimana harapan kita bersama kedepan kita bisa naik kelas meraih kategori Utama”, pungkasnya.

Pada acara tersebut selain disemarakkan dengan penampilan dan hiburan seperti Tarian Kolosal, Puisi, persembahan lagu dari Salwa (anak disabilitas), Kesenian Angklung, juga dilaunching SNI 9169:2023 Persyaratan Ruang Bermain Ramah Anak, serta Deklarasi Penyiaran Ramah Anak antara Kementerian PPPA dengan Komisi Penyiaran Indonesia.

 

 

Penulis : Julek

Berita Terkait

Update Hasil Penghitungan Suara Caleg DPRD Banyuasin: Dapil 3, Caleg Partai Nasdem Ungguli Nama Lama
Kementerian Pertanian: Sumsel Akan Cetak Sawah 200 Ribu Hektar
Kondisi Kantor Desa Upang Karya Kecamatan Muara Telang yang Membutuhkan Perbaikan
Menerapkan Kedisiplinan Aparatur Desa Mekar Mukti Menggunakan Absen Sidik Jari Digital
Kunjungan Mentri ATR/ BPN Ke Kabupaten Jombang
Empat Kepala Desa Melantik Perangkat Desa Di Pendopo Balai Desa Daditunggal
Sholat Idul Adha Di Masjid Baitul Mukminin Forkopimda Jombang Serahkan Hewan Qurban
Wakil Bupati Bersama Sekdakab Jombang Pimpin Satgas Pangan Pantau Harga Bahan Pokok Di Pasar Mojoagung
Berita ini 17 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 21 Februari 2024 - 01:30 WIB

Update Hasil Penghitungan Suara Caleg DPRD Banyuasin: Dapil 3, Caleg Partai Nasdem Ungguli Nama Lama

Minggu, 19 November 2023 - 13:12 WIB

Kementerian Pertanian: Sumsel Akan Cetak Sawah 200 Ribu Hektar

Sabtu, 29 Juli 2023 - 10:18 WIB

Kondisi Kantor Desa Upang Karya Kecamatan Muara Telang yang Membutuhkan Perbaikan

Kamis, 27 Juli 2023 - 09:47 WIB

Menerapkan Kedisiplinan Aparatur Desa Mekar Mukti Menggunakan Absen Sidik Jari Digital

Sabtu, 22 Juli 2023 - 19:23 WIB

Kabupaten Jombang Kembali Meraih Penghargaan Kabupaten Layak Anak Kategori Nindya

Kamis, 6 Juli 2023 - 12:40 WIB

Kunjungan Mentri ATR/ BPN Ke Kabupaten Jombang

Selasa, 4 Juli 2023 - 06:38 WIB

Empat Kepala Desa Melantik Perangkat Desa Di Pendopo Balai Desa Daditunggal

Kamis, 29 Juni 2023 - 04:41 WIB

Sholat Idul Adha Di Masjid Baitul Mukminin Forkopimda Jombang Serahkan Hewan Qurban

Berita Terbaru

Berita

Musdes Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu di Desa Karobelah

Kamis, 16 Jan 2025 - 12:35 WIB