Jombang, Garda 21 – Pemerintah Desa Karangwinongan, Kecamatan Mojoagung tak hentinya dalam melakukan upaya untuk mewujudkan kemajuan dan meningkatkan perekonomian, juga menjadikan SDM( Sumberdaya Manusia) yang berkualitas.
Bidang pemberdayaan masyarakat serta Bidang perdagangan dan perindustrian mengadakan berbagai macam kegiatan yang di lakukan serentak dalam 2 hari, Senin 17 – Selasa 18 Juli.
Kegiatan di mulai pada hari Senin pagi hari dengan melaksanakan senam bersama, kemudian di lanjutkan Pawai budaya dan dengan hiburan Orkes Melayu.
Sedangkan pada hari Selasa di laksanakan peresmian Gedung Polindes, Gedung Kantor Desa Karangwinongan, serta di laksanakan Sedekah Desa tersebut. Kegiatan di tutup pada malam hari dengan di suguhkan pagelaran wayang kulit.
Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab di dampingi Kepala DPMD ( Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa) Sholahudin, Kepala Desa Karangwinongan H Ikhnan,
camat Mojoagung, Kapolsek, Danramil bersama seluruh perangkat desa serta seluruh warga desa Turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Bupati di dampingi Tiga Pilar memberikan santunan kepada anak yatim serta menyalurkan Bantuan yang bersumber dana dari Jombang Bergadang desa Karangwinongan kepada 3 orang warga desa tersebut.
Hj Mundjidah Wahab juga menyampaikan beberapa hal dalam sambutannya dan mendoakan desa Karangwinongan semakin baik dan maju.
Sedangkan Kepala Desa Karangwinongan H Ikhnan menuturkan” Alhamdulillah semua proses pembangunan yang ada di desa ini selesai tanpa suatu halangan.
“Pembangunan, Gedung Polindes, Kantor Desa, JUT dan lainnya bersumber dari anggaran DD( Dana Desa), BK ( Bantuan Keuangan), Pemerintah Kabupaten Jombang”,tutur H Ikhnan.
Penulis : Julek